TIMES AKURAT NEWS, LAMSEL – Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan menyelenggarakan pertemuan kursus penjamah makanan sebagai bagian dari upaya mendukung program pemerintah pusat, Makanan Bergizi Gratis (MBG). Pertemuan ini berlangsung di aula Dinas Kesehatan Lampung Selatan dan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya gizi yang baik. (22/01/2025)
Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) merupakan salah satu inisiatif strategis nasional yang diperkenalkan oleh Badan Gizi Nasional. Dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi masyarakat dan meningkatkan pengetahuan gizi di kalangan peserta didik serta non-peserta didik, program ini sangat relevan dalam konteks pembangunan kesehatan di Indonesia. Dalam sambutannya, Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Kesehatan, Hari Surya Wijaya, menekankan pentingnya program ini dalam rangka mengatasi masalah gizi buruk yang masih dihadapi oleh banyak masyarakat.
Dalam sambutan tersebut, Hari Surya Wijaya juga merujuk kepada Peraturan Presiden (Perpres) nomor 83 tahun 2024 yang menjadi dasar pelaksanaan program ini serta kelompok Masyarakat yang membutuhkan seperti pemberian makanan tambahan pada ibu hamil, ibu menyusui dan balita,” Ungkapnya.
Pemerintah berkomitmen untuk menghadirkan program MBG sebagai solusi atas tantangan gizi yang dihadapi oleh generasi muda saat ini. Pertemuan kursus penjamah makanan ini diharapkan dapat menjadi salah satu langkah konkret dalam mewujudkan tujuan tersebut.
Ia juga menambahkan, Selain aspek gizi, keamanan pangan menjadi faktor penting untuk diperhatikan. Makanan harus aman dikonsumsi, harus dicegah agar tidak terjadi kontaminasi di sepanjang rantai pangan khususnya pangan olahan siap saji.
Keamanan pangan merupakan upaya dan kondisi yang diperlukan untuk mencegah pangan dari cemaran biologis, kimia dan benda lain yang dapat membahayakan Kesehatan manusia. Keamanan pangan juga harus tidak bertentangan dengan agama, keyakinan dan budaya masyarakat,” tambahnya.
Hari Surya juga berharap, adanya kerja sama antara petugas di lapangan (penyedia makanan bergizi gratis), dan pihak sekolah dapat mencegah atau memutus potensi terjadinya keracunan pangan di Kabupaten Lampung Selatan. Kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan Kursus Penjamah Makanan Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2025.
Melalui pertemuan ini, diharapkan para peserta mendapatkan berbagai materi penting yang dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga mereka mampu berkontribusi dalam peningkatan gizi masyarakat di Kabupaten Lampung Selatan. Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) adalah langkah penting dalam menciptakan generasi yang sehat dan cerdas, yang pada gilirannya akan mendukung kemajuan bangsa.