WAY KANAN, (Akuratnews.pro) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Way Kanan menggelar Rapat Paripurna pada Selasa (18/3/2025). Agenda utama rapat tersebut adalah pengumuman pemberhentian Bupati Way Kanan periode 2025-2030, Drs. H. Ali Rahman, M.T., yang meninggal dunia, sekaligus pengusulan pengangkatan Wakil Bupati, Ayu Asalasiyah, S.Ked., sebagai Bupati definitif untuk sisa masa jabatan hingga 2030.
Rapat Paripurna ini merupakan tindak lanjut dari Rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Way Kanan sebelumnya. Rapat Banmus tersebut membahas surat dari Pemerintah Kabupaten Way Kanan perihal meninggalnya Bupati Drs. H. Ali Rahman, M.T. karena sakit. Langkah ini diambil sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku serta arahan dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia dan Gubernur Lampung.
Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Way Kanan, Rial Kalbadi, didampingi Wakil Ketua I dan II, serta dihadiri oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Way Kanan, Ayu Asalasiyah.
Dalam kesempatan tersebut, Rial Kalbadi secara resmi mengumumkan pemberhentian Drs. H. Ali Rahman, M.T. sebagai Bupati Way Kanan periode 2025-2030 karena meninggal dunia.
Selanjutnya, berdasarkan hasil Rapat Banmus, DPRD mengumumkan pengusulan pengangkatan Ayu Asalasiyah, S.Ked., yang sebelumnya menjabat Wakil Bupati dan kini Plt. Bupati, menjadi Bupati definitif Way Kanan.
“Sesuai mekanisme dan aturan Undang-Undang yang ada, DPRD akan mengusulkan Wakil Bupati sekaligus Plt. Bupati, Ayu Asalasiyah, sebagai pengganti Bupati Way Kanan, almarhum Ali Rahman, untuk sisa masa jabatan 2025-2030 kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Lampung,” tegas Rial Kalbadi.
Pengusulan ini akan diteruskan oleh Pemerintah Kabupaten Way Kanan kepada Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia melalui Gubernur Lampung untuk mendapatkan persetujuan.
Rapat Paripurna yang berlangsung singkat ini dihadiri oleh tiga unsur pimpinan DPRD, 21 anggota dewan, serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Way Kanan.
Sementara itu, Plt. Bupati Way Kanan, Ayu Asalasiyah, saat ditemui usai rapat, menyatakan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah dicanangkan oleh almarhum Ali Rahman. “Saya akan tetap berkomitmen meneruskan program-program beliau (Ali Rahman) dalam membangun Way Kanan Unggul dan Sejahtera,” ujarnya.
*(Adv)